:: SELAMAT DATANG di Media Online “BERITA.Com” ::

Senin, 17 Agustus 2009

POLISI KEHORMATAN


PESANTREN SURYALAYA TERIMA GELAR
POLISI KEHORMATAN

BERITA.Com
Sebanyak 117 orang dari berbagai kalangan,dan 6 orang diantaranya dari pondok Pesantren Suryalaya mendapatkan Gelar Polisi Kehormatan (Honorary Police). Gelar tersebut diberikan Kapolwil Priangan, Kombes Pol Drs. Anton Charliyan, MPKN pada peringatan HUT Bhayangkara ke-62 tahun 2008 di halaman upacara Polwil Priangan, Jl. Jenderal Sudirman no. 204. Garut.
Secara simbolik, Kombes Pol Anton Charliyan menganugerahkan gelar tersebut diantaranya kepada mantan Gubernur dan Wagub Jawa Barat, Danny Setiawan dan Nu'man. Pangersa Abah, tidak ikut hadir dalam acara tersebut. Beliau mewakilkan kepada salah seorang puteranya, H. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar. yang juga mendapatkan gelar ini. Yang lainnya adalah 3 orang Pengemban Amanah Sesepuh; KH. Noor Anom Mubarok, BA, KH. Zaenal Abidin Anwar dan H. Dudun Nursaiduddin Ar. Terakhir, R. Bobon Setiadji, pembina Inabah 24.
Usai upacara, Samapta Polres Garut mempersembahkan demonstrasi kekuatan fisik berupa membengkokkkan besi beton (untuk pondasi) dengan menggunakan perut, kerongkongan dan satu jari tangan. Dua orang polisi saling berhadapan membengkokkan besi beton tersebut. "Jika bapak-bapak ingin membangun rumah, tidak usah menyewa kuli, panggil saja kami", kata MC diikuti tepuk tangan yang hadir. Demonstrasi paling mendebarkan adalah membelah buah semangka yang disimpan di atas perut dengan menggunakan samurai.
HUT Bhayangkara kali ini mengambil thema "Dengan Semangat Kebangkitan Nasional, Kita Lanjutkan Pembangunan Polri Yang Profesional Dan Dipercaya Masyarakat". Rombongan dari pesantren Suryalaya berangkat pada pukul 06.30 WIB. setelah memohon do'a dan restu kepada Pangersa Abah dan tiba kembali di pondok pada pukul 13.30 WIB.
"Jika polisi pensiun mamasuki usia 58 tahun, maka Polisi Kehormatan adalah Polisi Seumur Hidup", kata Kapolwil Priangan Kombes Pol Drs.anton Charliyan MPKN pada acara syukuran usai upacara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar